Mediasulsel.id – MAKASSAR – Kampanye Akbar calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham (MULIA) di tugu Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) CPI Makassar, Rabu (20/11/2024), berjalan efektif dan efesien.
Usai kampanye, tak ada bekas negetif, bahkan lawan politik pun sulit mendapati sisi lain bisa dikritisi. Tentu saja, tim dan relawan MULIA sudah memikirkan astisipasi, baik dari persamahan maupun tertib lalulintas.
Calon Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin menyampaikan rasa hormat dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada warga Kota Makassar.
Selain itu, Ketua DPD II Golkar Kota Makassar itu. Ia mengucapkan terima kasih kepada tim relawan, partai pengusung dan pendukung, serta pihak keamanan dan KPU-Bawaslu.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh keluarga, sahabat, tim, relawan, kanvaser, dan semua pihak yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu atas dukungan dan doa ta terhadap MUL1A,” kata Appi.
Mantan Bos PSM itu juga menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kampanye Akbar pasangan MULIA. Ia menilai kampanye Akbar sangat spektakuler karena berjalan efektif dan efesien.
“Alhamdulillah, Kampanye Akbar ‘Menang Dengan Mulia’ berjalan dengan lancar dan spektakuler. Meskipun hujan, semangat kita semua untuk berkumpul dan bersatu tetap membara,” jelasnya.
Lihat Juga: Blusukan ke Pasar Terong, Calon Walikota Makassar Appi Serap Aspirasi Pedagang dan Warga
Appi menyampaikan rasa terima kasih kepada vokalis dan musisi yang hadir memeriahkan kampanye Akbar paslon 01 di hajatan menuju Pilwali Makassar.
“Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya juga kami sampaikan kepada para pengisi acara yang telah memeriahkan suasana, yaitu Cici Paramida, Wijaz, Udin Leaders, Teduh Bersinar, dan terkhususnya Tipe-X yang bikin kampanye akbar terasa seperti konser,” ucap Appi.Terakhir, Appi mengajak tim dan relawan serta pendukung MULIA untuk merapatkan barisan, menjaga basis masing-masing guna untuk menuju hari pemungutan suara 27 November mendatang.
“Mari kita terus rapatkan barisan, kuatkan dukungan, dan janganki lupa datang ke TPS pada 27 November 2024 untuk coblos nomor 1. Wattunnami MUL1A,” tukas Appi.