Mediasulsel.id – Makassar – Lingkaran Persaudaraan Community menggelar aksi berbagi takjil di Masjid Quba. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk solidaritas antar sesama serta untuk memperkuat rasa persaudaraan di dalam organisasi dan masyarakat sekitar. 16 Maret 2025,
Syarif, salah satu perwakilan dari Lingkaran Persaudaraan Community, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menebarkan kebaikan dan kepedulian, terutama di bulan suci Ramadhan. “Pembagian takjil ini bukan hanya tentang memberikan makanan berbuka, tetapi juga membangun kebersamaan dan mempererat tali persaudaraan di antara kita semua,” ungkapnya.
Aksi berbagi ini mendapat sambutan positif dari masyarakat yang berada di sekitar Masjid Quba. Banyak yang merasa terbantu dan mengapresiasi kepedulian yang ditunjukkan oleh Lingkaran Persaudaraan Community.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan semakin banyak pihak yang terinspirasi untuk berbagi dan menebar kebaikan, khususnya di bulan penuh berkah ini.