mediasulsel.id– Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin atau yang akrab disapa Appi, melaksanakan salat Idul Fitri 1446 Hijriah di Lapangan Karebosi, Makassar, Sulawesi Selatan, pada Senin (31/3/2025). Mantan Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto, turut hadir dalam pelaksanaan ibadah tersebut.
Dari pantauan di lokasi, Appi tiba sekitar pukul 06.35 Wita. Ia tampak mengenakan kemeja putih dipadukan dengan jas serta peci hitam. Begitu tiba, ia langsung menuju saf paling depan. Sementara itu, Danny Pomanto tampak hadir dengan mengenakan pakaian berwarna merah muda dan duduk di saf depan bersama Appi. Selain mereka, mantan Wali Kota Makassar lainnya, Ilham Arief Sirajuddin (IAS), juga terlihat mengenakan baju merah yang dipadukan dengan jas hitam.
Lapangan Karebosi dipenuhi oleh jemaah yang datang untuk menunaikan salat Id. Mereka datang membawa perlengkapan ibadah, seperti sajadah dan karpet. Seperti biasa, saf jemaah laki-laki berada di bagian depan, sementara jemaah perempuan ditempatkan di saf belakang, dengan pembatas di antara keduanya. Sebagian jemaah perempuan memilih menempati area di bawah tribun stadion.
Meskipun cuaca sempat mendung dan hujan turun sesaat, hal tersebut tidak menyurutkan semangat masyarakat untuk hadir dan mengikuti ibadah. Bahkan, di sekitar lokasi, beberapa warga terlihat menjual koran yang digunakan oleh jemaah sebagai alas salat.
Di tengah persiapan pelaksanaan salat, panitia tampak sibuk mengatur posisi jemaah yang terus berdatangan. Beberapa panitia juga membawa kotak amal guna mengumpulkan donasi dari masyarakat yang hadir.
Sebelum salat dimulai, lantunan takbir menggema di Lapangan Karebosi, dipandu oleh panitia yang berada di lokasi. Adapun yang bertindak sebagai khatib dalam salat Id tahun ini adalah Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulawesi Selatan, KH Najamuddin Safaa, sedangkan imam salat dipimpin oleh Syaikh Abdul Azis.