Pantai Losari ialah salah satu obyek wisata di kota daeng, beberapa wisatawan lokal maupun wisatawan luar negeri kerap mengunjungi pantai Losari ,
Namun beberapa hari lalu Warganet mengeluh mengenai harga makanan di Pantai Losari yang dianggap tidak masuk akal.
Keluhan warganet tentang harga makanan di Pantai Losari itu di unggah dan dibagikan oleh akun Instagram @makassar_iinfo pada Rabu, 15 Maret 2023.
Tampak dalam unggahan tersebut, terlihat seorang warganet mengeluhkan harga makanan yang tembus ratusan ribu rupiah di salah satu tempat wisata di Makassar tersebut.
Viral Curhatan sekaligus keluhan netizen,” tulis akun @makassar_iinfo dalam keterangannya.
Akun informasi seputar Makassar ini mengunggah tangkapan layar unggahan akun Facebook Wiwien Rahmawaty terkait harga makanan yang dibayar di Pantai Losari.
Unggahan tersebut juga menunjukkan nota penjualan dari makanan yang dikonsumsi Wiwien kala berkunjung ke Pantai Losari.
“Tidak masuk akal sekali ini harga, cerita waktu makan di pinggir pantai Losari, tempatnya sangat-sangat sederhana jauh dari kata bagus,” tulis Wiwien dalam unggahannya
Wiwien mengatakan tempat makan di Pantai Losari yang ia kunjungi itu memiliki daftar menu yang tak dilengkapi daftar harga. Namun karena anaknya sudah lapar, dia pun segera memesan sejumlah menu.
Namun alangkah terkejutnya Wiwien begitu diberitahu total harga yang harus ia bayar mencapai Rp 215.000. wiwien pun mengeluhkan hal ini di media sosial dengan mengunggah nota dari tempat makan tersebut.
Berikut daftar menu dengan harga tak masuk akal di nota yang diunggah Wiwien di Media Sosial:
1. Nasi Goreng Rp 70.000
Nasi goreng di tempat makan tersebut dihargai Rp 70.000 untuk 2 porsi. Dengan kata lain untuk satu porsi nasi goreng dihargai Rp 35.000. Harga ini tergolong mahal untuk nasi goreng di warung sederhana.
2. Pisang Epe Original Rp 25.000
Berdasarkan catatan di nota tersebut pisang epe original dihargai Rp 25.000 per porsi. Harga ini jauh lebih mahal dari harga pisang epe original di Pantai Losari yang berada di kisaran Rp 15.000.
3. Mie Bakso Rp 30.000
Bakso di warung ini banderol seharga Rp 30.000 per porsi. Harga ini juga jauh dari taraf harga pada warung sederhana. Bahkan harga menu ini hampir sekelas dengan sejumlah restoran ternama di Makassar.
4. Roti Bakar Coklat Keju Rp 25.000
Menu roti bakar coklat keju dalam nota tersebut tertera Rp 25.000 untuk satu porsi. Harga ini juga sangat mahal untuk sekelas roti bakar sederhana yang dijajakan di Pantai Losari.
5. Jus Jeruk Rp 20.000
Minuman pada nota tersebut juga dibanderol dengan harga yang cukup mahal, yakni Rp 40.000 untuk dua porsi. Artinya masing-masing porsi dihargai Rp 20.000.
6. Sarabba Rp 20.000
Selain jus jeruk, tempat makan yang dikeluhkan warga tersebut juga menyediakan minuman saraba. Sama seperti menu lainnya, saraba juga dihargai cukup mahal, yakni Rp 20.000 per porsi.(**)