BAPENDA Makassar Bahas Rencana Kerja Sama dengan PT LMAN untuk Makassar Creative Hub

oleh -17 Dilihat
oleh
Suasana rapat pembahasan kerja sama PT LMAN dan Pemkot Makassar untuk pengembangan Makassar Creative Hub di Ruang Rapat BAPPEDA.
Suasana rapat pembahasan kerja sama PT LMAN dan Pemkot Makassar untuk pengembangan Makassar Creative Hub di Ruang Rapat BAPPEDA. 20/1-/25

mediasulsel.id – Makassar — Kepala Bidang Pendaftaran dan Pendataan Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) Kota Makassar, Zulfikar Zainal, menghadiri Rapat Tindak Lanjut Pembahasan Rencana Kerja Sama dengan PT Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) terkait pengembangan Makassar Creative Hub (MCH). Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Rapat BAPPEDA, Lantai 1 Balai Kota Makassar. 20/10/25

Rapat ini turut dihadiri Tim Ahli Wali Kota Makassar, Dara Nasution, bersama jajaran pemerintah kota yang membahas aspek legalitas aset, tata kelola pemanfaatan ruang, serta mekanisme kerja sama dengan PT LMAN sebagai mitra strategis dalam pengelolaan dan optimalisasi aset negara di wilayah Kota Makassar.

BAPENDA berperan dalam memastikan sinkronisasi data objek pajak dan retribusi yang terkait dengan pemanfaatan aset, sehingga rencana kerja sama dapat berjalan sesuai ketentuan fiskal dan memberikan dampak positif terhadap peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Melalui kolaborasi ini, Pemerintah Kota Makassar berharap pengembangan Makassar Creative Hub tidak hanya menjadi ruang ekspresi kreatif bagi pelaku industri kreatif, tetapi juga menjadi model sinergi antara pemerintah dan sektor strategis dalam mendukung pertumbuhan ekonomi kota berbasis inovasi dan pemanfaatan aset secara berkelanjutan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.